Category: Wisata Banyumas

  • Sumber Air Panas Pancuran Tujuh

    Sumber Air Panas Pancuran Tujuh

    ancuran  Tujuh  atau dalam bahasa jawa disebut Pancuran Pitu mempunyai tujuh buah pancuran  yang alami mengalir langsung dari Gunung Slamet.  Sumber air panas ini mengandung belerang  dan bersuhu antara 70 – 90ºC serta mengandung beberapa unsur mineral. Pengunjung  dapat menikmati sumber air panas ini dengan mandi langsung dialam terbuka atau dikamar-kamar mandi yang telah tersedia  dengan fasilitas  shower air panas yang  dari sumber Pancuran  Tujuh. Lokasi obyek wisata ini terletak di tengah hutan damar dan pinus yang berjarak sekitar 2,5 km arah barat lokawisata Baturraden yang dapat ditempuh dengan berjalan kaki atau  kendaraan umum / pribadi melewati  wana wisata dengan jarak tempuh sekitar 5 km dari pintu gerbang wana wisata Baturraden. Aliran air panas pancuran pitu membentuk tebing belerang yang sangat memesona. Pengunjung harus menempuh jalan setapak menurun yang cukup curam untuk mencapai tebing ini. 

  • Curug Ceheng

    Curug Ceheng

    Curug Ceheng berada di kecamatan Sumbang ujung timur kota Purwokerto tepatnya berada di Kecamatan Sumbang yang berjarak sekitar 9  kilometer. Wisata alam Curug Ceheng ini sangat diminati para remaja yang gemar berkemah serta sangat nyaman untuk berekreasi bersama keluarga.